Traveltext.id

IGT Seri ke-7, Pegolf Korea Puncaki Leaderboard Hari Pertama

IGT Seri ke-7, Pegolf Korea Puncaki Leaderboard Hari Pertama

PUTARAN pertama Indonesian Golf Tour (IGT) Seri VII berlangsung belum lama ini di Modern Golf and Country Club. Turnamen sirkuit golf nasional yang berhadiah total Rp200 juta ini diikuti 72 pegolf, 10 di antaranya pegolf amatir.

Kim Jung Han mengawali putaran pertama dengan hasil yang baik. Pegolf Korea ini membukukan skor 68 (empat-di bawah par). Bermain bersih tanpa satu bogey pun, Jung Han langsung menduduki posisi top leaderboard.

Jamel Ondo yang berada dua grup di depan Jung Han sebenarnya sempat terlebih dahulu memimpin leaderboard dengan empat-di bawah par hingga hole 5. Namun, Jamel yang bermain dari tee 10 tersandung dua bogey di hole 6 dan 8, sehingga Jung Han bertengger sendiri di puncak. Jamel harus puas dengan skor 70 (dua-di bawah par),berbagi tempat dengan Supriyatna di T2.

Danny Masrin, Rudi Anto, dan Dede Idris membuntuti tiga pemain di atasnya dengan skor 71 (satu-di bawah par).Danny pun sempat berada di posisi atas dengan perolehan sementara tiga-di bawah par. Namun, di hole 16, Danny yang mengawali putaran pertama dari tee 1 membuat bogey, disusul bogey di hole 18.

Untuk kategori amatir terbaik, Yang Hee Jun memimpin dengan dua-di atas par (74). Pegolf amatir asal Korea ini unggul dua pukulan dari pesaing terdekatnya Jose Suryadinata. [traveltext.id]

Add comment