Traveltext.id

Akhirnya, Citilink Buka Rute Penerbangan Baru Jakarta-Samarinda

Akhirnya, Citilink Buka Rute Penerbangan Baru Jakarta-Samarinda

MASKAPAI penerbangan Citilink Indonesia membuka rute penerbangan baru yakni Jakarta-Samarinda guna memperluas dan memperkuat konektivitas di Kawasan Timur Indonesia (KTI), khususnya Kalimantan Timur, sekaligus membantu percepatan pertumbuhan ekonomi dan pembangunan di wilayah tersebut.

Menurut Vice President Corporate Secretary and CSR Ranty Astari Rachman dalam siaran persnya mengatakan pembukaan rute dari Jakarta ke Samarinda merupakan bukti komitmen Citilink Indonesia untuk memberikan kemudahan opsi moda transportasi udara yang dapat menghubungkan kedua kota besar Indonesia dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di Kalimantan Timur.

“Penerbangan Citilink Indonesia ke Samarinda mampu meningkatkan aksesibilitas di Kalimantan Timur yang akan mendorong aktivitas pembangunan dan perekonomian disana, sehingga kedudukan Samarinda sebagai kota industri semakin kuat karena akan terhubung dengan kota-kota besar lainnya di Indonesia yang berada dalam jaringan penerbangan Citilink Indonesia,” ujarnya.

Dikatakan, seperti diketahui, tahun 2018 ini Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur sedang gencar melakukan pengembangan sentra industri di tiga wilayah di Kalimantan Timur yang diantaranya termasuk Samarinda, Balikpapan, dan Kutai Kartanegara.

“Dengan melihat kondisi tersebut Citilink optimis mampu meraih rata-rata tingkat isian penumpang atau Seat Load Factor (SLF) sebesar 85% pada rute penerbangan Jakarta-Samarinda ini. Pembukaan rute baru Jakarta-Samarinda dengan nomor penerbangan QG 422 dijadwalkan terbang dari Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta pada pukul 12:35 WIB dan tiba di Bandar Udara APT Pranoto pada pukul 15:50 WITA,” kata Astari Rachman.

Ditambahkannya, sedangkan untuk rute Samarinda-Jakarta dengan nomor penerbangan QG 423 akan terbang dari Bandar Udara APT Pranoto pukul 16:20 WITA dan tiba di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta pada pukul 17:40 WIB. Kedua penerbangan tersebut menggunakan tipe pesawat Airbus A320 dengan kapasitas 180 penumpang. [traveltext.id/photo special]

Add comment