Traveltext.id

Citilink Berikan Fasilitas WiFi Gratis untuk Rute Jakarta-Denpasar

Citilink Berikan Fasilitas WiFi Gratis untuk Rute Jakarta-Denpasar

HINGGA saat ini, baru satu pesawat Airbus 320 yang sudah dilengkapi dengan wi-fi gratis. Satu pesawat itu beroperasi ke rute-rute padat yakni Jakarta tujuan Denpasar, Batam, dan Balikpapan.

Menurut Direktur Utama Citilink Juliandra mengatakan bulan depan, Citilink bakal memasang fitur wi-fi itu di satu pesawat Airbus 320 dengan rute padat lagi. Adapun alasan Citilink memilih rute padat untuk dipasangkan wi-fisebagai upaya agar lebih banyak penumpang yang merasakan pengalaman menggunakan wi-fi di penerbangan Citilink.

“Dengan begitu diharapkan penumpang yang sudah merasakan pengalaman itu akan berbagi cerita ke lingkungan sekitarnya dan menjadi promosi tersendiri. Sejauh ini 85% penumpang yang terbang bersama satu unit Airbus 380 yang sudah terpasang wi-fi tersebut telah memanfaatkan fitur yang disebutnya sebagai inflight wi-fi itu,” ujarnya.

Dikatakan, saya menargetkan agar pada 2020 Citilink bakal melengkapi wi-fi gratis di 50 unit pesawat Airbus 320 yang dioperasikannya. Citilink bakal memperoleh pendapatan non penumpang atau ancillary revenue setelah memberikan layanan wi-fi kepada penumpangnya. Layanan wi-fi itu sendiri tidak dikenakan biaya kepada penumpang Citilink.

“Adapun layanan wi-fi di Citilink dilakukan bekerja sama dengan PT Mahata Aero Teknologi. Mahata memanfaatkan penerbangan Citilink untuk memberikan layanan wi-fi kepada penumpang Citilink,” kata Juliandra.

Sementara Direktur Utama Mahata Aero Teknologi Muhamad Fitriansyah menjelaskan bahwa pihak kami memperoleh pendapatan nantinya berasal dari perusahaan berbasis digital yang akan mengisi slot layanan di Citilink seperti e-commerce, video on demand, berita, dan lain-lain. Nanti kita bayar kompensasi juga ke Citilink.

“Namun saya tak bisa menyebutkan berapa besaran biaya kompensasi yang dibayarkan Mahata Aero Teknologi kepada Citilink, namun kami yakin bakal memberikan tambahan pengalaman bagi penumpang pesawat dan kerja sama ini diharapkan memiliki prospek yang baik terutama untuk pendapatan ancillary,” jelasnya. [photo special]

Add comment