Traveltext.id

CIRI 7 DESTINASI WISATA DUNIA YANG BELUM BANYAK DIKETAHUI

MENGUNJUNGI lokasi wisata di dunia, biasanya ada ciri khas atau ikon di negara tersebut yang menjadi buruan kunjungan wisatawan. Misalnya saja Paris dengan menara Eiffel nya, Bali dengan pantai indahnya, dan Belanda dengan kincir anginnya.

Biasanya, lokasi-lokasi tersebut menjadi wilayah yang paling padat dikunjungi wisatawan di musim liburan. Tapi sebenarnya, selain ikon dari tempat wisata itu, ada juga beberapa hal menarik lain yang menjadi incaran wisatawan ketika mengunjungi sebuah tempat wisata. Tapi terkadang, wisatawan tidak atau belum paham ciri khas lainnya dari tempat wisata yang dia kunjungi itu.

Bahkan studi independen IHG yang dilakukan oleh InterContinental Hotels & Resorts yang dilakukan di New York, London, Paris, Shanghai, Dubai, Sydney dan kota Meksiko, mengungkapkan bahwa para wisatawan seringkali hanya melakukan dan mengetahui sedikit hal di kota yang mereka kunjungi.

Lebih dari tiga perempat (77%) mengatakan mereka merasa wajib untuk mengunjungi situs wisata paling populer, namun 75% dari mereka menyatakan keinginannya untuk memiliki pengalaman yang lebih dari sekedar mengunjungi tempat-tempat popular. Mereka ingin menjelajahi kota-kota tersebut seperti penduduk lokal yang mengetahui lebih banyak informasi akan tempat-tempat ataupun aktifitas lokal unik yang dapat dilakukan di kota tersebut.

Selain itu, analisa dari unggahan di Instagram menemukan bahwa Menara Eiffel di Paris adalah situs wisata yang paling banyak di-posting, mewakili 10% dari semua unggahan di seluruh dunia. Istana Buckingham adalah situs yang paling ditandai di London (21%) dan Central Park adalah yang paling sering ditandai di New York City (20%), menyoroti bahwa tempat-tempat tersebut merupakan situs-situs  yang wajib dikunjungi.

Temuan-temuan tersebut telah dikonfirmasi kepada penduduk setempat di masing-masing tujuh kota tersebut. 59% dari mereka menyatakan bahwa para wisatawan telah melewatkan hal terbaik yang ada di kota mereka karena hanya mengetahui tempat-tempat popular yang wajib dikunjung”.

Berdasarkan hasil temuan tersebut, bertujuan untuk menginspirasi dan mengajak para wisatawan untuk menemukan kembali hal-hal yang membuat setiap kota benar-benar menarik. Dalam campaign ini, InterContinental mengajak publik untuk memilih pemandangan, suara, rasa, aroma, dan suasana yang menjadi sebuah ikon dari masing-masing kota melalui pemungutan suara online.

Dari pilihan-pilihan yang diberikan di masing-masing kota, diharapkan wisatawan bisa menemukan keaslian dari kota tersebut ketika mereka berkunjung. Selain melakukan voting online, InterContinental juga mengajak publik untuk berdiskusi di sosial media dengan menggunakan tagar #intercontinentalicons

Beberapa pengalaman multi-indera yang teridentifikasi dari luxury travelers di seluruh dunia meliputi: (1). Paris – Harumnya aroma roti yang baru matang di jalan-jalan Oberkampf, Paris 11e, (2). London – Kehangatan api unggun di pub tua London pada hari yang dingin, (3). New York – Harumnya aroma chestnut panggang dari para penjual makanan pinggir jalan sepanjang Broadway, (4). Shanghai – Hangatnya aroma Xiaolongbao di Temple of the City Gods. (5). Dubai – Suara air bersentuhan dengan abra (perahu kayu tradisional) saat meluncur sepanjang Dubai Creek, (6). Sydney – Angin sejuk yang menyentuh wajah Anda ketika menggunakan kapal feri dari Manly menuju Circular Quay, (7). Kota Meksiko – Alunan musik Mariachi di Garibaldi plaza.

Menurut Ginger Taggart, Vice President, Global Marketing, IHG Luxury Portfolio, mengatakan para wisatawan menginginkan hubungan yang lebih mendalam dengan tempat-tempat yang mereka kunjungi.

“Melalui campaign terbaru ini kami bertekad untuk menemukan dan merayakan tempat dan momen otentik yang mungkin diabaikan oleh pengunjung namun benar-benar merupakan bagian dari apa yang membuat sebuah kota istimewa,” katanya. [bisnis.com/photo special]