SAJIAN masakan Indonesia berupa nasi kuning, daging balado, serta tarian Sajojo dari Irian berhasil memikat para pengunjung gerai Indonesia dalam pameran pariwisata Danish Travel Show 2018, di Herning, Denmark, pada 23-25 Februari lalu.
Kedutaan Besar Indonesia di Kopenhagen didukung Direktorat Jenderal Amerika Eropa Kementerian Luar Negeri ikut meramaikan Ferie Fo Alle-Danish Travel Show 2018, pameran wisata yang berlangsung rutin setiap tahun di Messe Center Herning (MCH) yang merupakan gelaran pariwisata terbesar di wilayah Skandinavia.
Analis Penerangan dan Sosial Budaya Kedutaan Besar Indonesia di Kopenhagen, Ismail N Pulungan, menyebutkan pameran pariwisata ini secara resmi dibuka CEO MCH, Georg Sorensen, dan dihadiri berbagai kalangan pebisnis wisata Denmark dan mancanegara serta perwakilan negara-negara sahabat.
Sementara Duta Besar Indonesia untuk Denmark, Muhammad Ibnu Said, menjelaskan partisipasi partisipasi mereka bersama tiga pebisnis wisata Indonesia diharapkan membantu promosi wisata domestik dan mendongkrak jumlah wisatawan dari negara Skandinavia, khususnya Denmark dan membuka peluang kerja sama antara kedua negara.
Denmark melihat Indonesia sebagai lokasi tujuan wisata yang sangat menarik, terbukti dari kunjungan wisatawan Denmark ke Indonesia yang mengalami peningkatan signifikan setiap tahun. Terakhir tercatat sebanyak 36.000 wisatawan Denmark yang berkunjung ke Indonesia.
Pada 2017 kurang lebih 59,143 pengunjung menghadiri gelaran yang sama dan 1,177 peserta pameran ikut berpartisipasi serta diliput 186 jurnalis. [antaranews/photo special]





Add comment