Traveltext.id

KEMENPAR FOKUS 3 STRATEGI PARIWISATA HADAPI ERA INDUSTRI 4.0

KEMENTERIAN Pariwisata bakal fokus menerapkan tiga strategi dalam mengembangkan pariwisata di era industri 4.0. Tiga hal tersebut adalah hal yang tidak biasa dan harus dicapai dengan hasil yang tidak biasa.

Menerut Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya mengatakan tiga hal yang dimaksud yakni deregulasi, teknologi, dan pengembangan sumber daya manusia (SDM). Karena taget kita tidak biasa. Presiden Joko Widodo juga melakukan hal yang sama, deregulasi peraturan dan pengembangan SDM, untuk itu, sentuhlah hal-hal strategis.

“Sebanyak 2.000 ASN dan unsur pentahelix di lingkungan Kementerian Pariwisata diajak bersama mengikuti Wonderful Indonesia Digital Tourism (WIDI) Champion 4.0 yang merupakan program pembelajaran melalui kompetensi digital,” ujarnya.

Dikatakan, berdasarkan data, wisatawan Indonesia sebagian besar telah berbasis digital untuk memesan segala hal yang dibutuhkan untuk liburan. Untuk itu, Program WIDI ini nantinya terfokus pada tiga hal, Smart Destinasi, Big Data, dan Sosial Media.

“Nantinya saya akan bentuk Tim Khusus untuk full support di program tersebut. Karena sebanyak 70% wisatawan melakukan search and share melalui digital. Dan 30% masih menggunakan manual dan ini biasanya wisatawan rombongan. Sebanyak 30% inilah nantinya yang kita upayakan berhadapan dengan digital,” katanya.

Ditambahkannya, untuk langkah awal akan ada inkubasi bagi para peserta yang mendatangkan pelatih berkompeten di bidangnya termasuk pelatih dari luar negeri dalam Training on Trainer (TOT).  Saat ini digital adalah sebuah keniscayaan karena semua ekosistem juga telah menggunakan aplikasi digital mulai dari hotel, transportasi, finansial, hingga bandara.

Dijelaskannya kembali, sebagai langkah awal, pihak Kemenpar akan melakukan readiness mapping (Digital Mastery) atau mengukur kemampuan SDM Kemenpar untuk merencanakan pengembangan dan penggunaan teknologi digital di dalam tugasnya sehingga bisa menciptakan kinerja yang jauh lebih baik dalam kapasitas sebagai pembina dan regulator di dunia pariwisata Indonesia.

“Kemenpar perlu mengukur posisi Digital Mastery mereka agar dapat mengetahui posisi mereka di tengah disrupsi yang sedang terjadi dalam pariwisata Indonesia,” ungkap Menpar Arief Yahya. [traveltext.id]