Traveltext.id

PATA INDONESIA OPTIMISTIS PARIWISATA MEMBAIK PASCA-PEMILU

ADALAH Asosiasi Perjalanan Asia Pasifik atau Pacific Asia Travel Association (PATA) mengharapkan geliat pariwisata di Indonesia pasca-pemilu legislatif dan presiden membaik setelah adanya kepastian kondisi politik Tanah Air.

Menurut President/CEO PATA Indonesia Chapter Poernomo Siswoprasetijo di Jakarta mengatakan selama semester pertama 2019 lalu, wisawatan cenderung mempertimbangkan kondisi politik di tengah suasana pemilu sebelum pergi berwisata.

“Menahan sih belum, karena mereka kan biasanya booking (pesan) tiket sudah jauh-jauh hari. Tapi kembali lagi, kalau kita mau pergi ke suatu tempat, kan mikir dulu. Kalau situasi politik tidak bagus, ya batalkan,” ujarnya.

Dikatakan, saya optimistis tahun ini kunjungan wisatawan, terutama wisatawan mancanegara (wisman) bisa memenuhi target Kementerian Pariwisata sebanyak 20 juta kunjungan, karena kondisi politik dan ekonomi yang stabil.

“Sangat positif, karena dengan kondisi politik yang baik, stabil, kunjungan wisman akan berjalan dengan baik supaya pengusaha-pengusaha juga bisa lebih percaya diri. Menurut catatan PATA, kawasan Bali, Jawa, Sumatera, masih akan tetap menjadi primadona bagi para wisatawan karena pertimbangan infrastruktur yang mendukung,” kata Poernomo.

Ditambahkannya, kendati demikian, destinasi wisata di Sulawesi dan Kalimantan juga telah banyak dilirik para wisatawan. Saya juga mengingatkan pemerintah harus pintar mengemas paket wisata yang menarik agar tidak kalah dengan negara tetangga.

“Karena sebenarnya masih bisa terakomodir oleh wisatawan mancanegara, asal bisa dikemas dengan baik,” ungkapnya. [antaranews/photo traveltext]