Traveltext.id

KEMENPAREKRAF DORONG KAWASAN DANAU TOBA JADI KAWASAN EKONOMI KHUSUS

KEMENTERIAN Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mendorong Kawasan Destinasi Super Prioritas Danau Toba agar bisa menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).

Menurut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno di Balige, Kabupaten Toba, Sumatra Utara, Rabu (20/7) mengatakan salah satu yang akan kami finalkan adalah konversi Badan Otorita (Danau Toba) menjadi KEK yang bisa memberikan insentif bagi para pemodal sehingga bisa membuka lapangan usaha dan lapangan kerja seluas-luasnya.

“Adapun dokumen pengajuan KEK ini akan segera diajukan ke Dewan Nasional KEK. Dengan harapan hal ini bisa mempercepat pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Danau Toba. Harapannya ini akan membawa kesejahteraan masyarakat dan peningkatan mata pencaharian yang stabil pascapandemi,” katanya.

Selain itu, Sandiaga juga berpesan untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang bisa menunjang pengembangan sektor parekraf di Danau Toba agar semakin berkembang dan maju.

“Pariwisata dan ekonomi kreatif ini menciptakan enam kali lipat lebih banyak menghasilkan lapangan pekerjaan oleh karena itu SDM di sini harus betul-betul bisa berkontribusi baik di ekonomi digital dan maupun juga di sisi baru ekonomi Indonesia,” tuntas Sandiaga. [traveltext.id]