Traveltext.id

Pertemuan IMF-World Bank, Hotel-hotel di Sanur Dapat 4.000 Tamu

Pertemuan IMF-World Bank, Hotel-hotel di Sanur Dapat 4.000 Tamu

HOTEL-hotel di kawasan Sanur bakal mendapatkan tamu sedikitnya 4.000 orang peserta Pertemuan Tahunan IMF dan World Bank Group Oktober mendatang.

Menurut Ketua PHRI Denpasar Ida Bagus Gede Sidharta Putra mengatakan sebagian besar adalah pejabat setingkat di bawah menteri dan jurnalis dari berbagai negara. Perhelatan besar ini harus kita songsong dan persiapkan dengan baik. Banyak hal yang kita dapat dari event ini, selain memperkenalkan seni budaya, juga promosi pariwisata yang sangat efektif.

“Acara yang dihadiri para pemegang kebijakan keuangan dari 189 negara di dunia ini akan menggairahkan perekonomian dan meningkatkan pendapatan dari sektor pariwisata. Saya berharap dengan adanya perhelatan besar yang diiringi dengan berbagai pembangunan infrastruktur dan berbagai program lingkungan bisa mendorong penerapan wisata ramah lingkungan dan penguatan bagi pelestarian alam,” ujarnya.

Dikatakan, kita segera melakukan sosialisasi pengamanan dengan pihak desa melalui Yayasan Pembangunan Sanur. Penertiban kawasan memang telah dilakukan secara rutin, tetapi menjelang Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group ini perlu dipastikan berjalan baik.

“Keamanan dan kenyamanan tamu di suatu destinasi wisata akan menjadi promosi yang baik, kesempatan seperti ini sangat langka, karena ini merupakan perhelatan terbesar yang pernah diadakan di Bali,” katanya.

Sementara Managing Director Puri Santrian Beach Resort Ida Bagus Ngurah Kumbayana mengatakan 200 kamar yang ada di hotel pinggir pantai itu telah dipesan seluruhnya untuk acara IMF-World Bank Group tersebut.

“Tidak ada persiapan khusus dari pihak hotel karena seluruh aktivitas hospitalitas hotelini telah sesuai dengan standar pelayanana tinggi. Setiap saat siap menerima tamu mulai dari wisatawan bisasa hingga tamu VVIP,” ungkapnya. [bisnis.com/photo special]

Add comment