Traveltext.id

Lebih dari 90% Masyarakat Belanja Online Melalui Perangkat Mobile

Lebih dari 90% Masyarakat Belanja Online Melalui Perangkat Mobile

PERANGKAT mobile memainkan peranan penting dalam kesuksesan festival belanja online, Festival 9.9 Super Shopping Day belum lama ini. Hal itu seiring dengan banyaknya pembelian yang melakukan pemesanan melalui perangkat mobile.

Demikian hasil data terbaru yang didukung oleh survei dari Katadata Insight Center (KIC), Indonesia E-commerce Mapping 2018. Dari hasil tersebut terungkap bahwa lebih dari 92,79% masyarakat Indonesia menggunakan perangkat mobile untuk mengakses platform dagang-el.

Menurut Metta Dharmasaputra, CEO Katadata mengatakan selama beberapa tahun terakhir, industri e-commercetumbuh dengan signifikan di Indonesia. Hal ini yang mendasari Katadata Insight Center (KIC) melakukan survei Indonesia e-commerce Mapping 2018 untuk menganalisis gambaran industri e-commerce di Indonesia secara keseluruhan, termasuk saat berlangsungnya festival belanja online besar-besaran seperti Festival 9.9 Super Shopping Day lalu.

“Salah satu fakta menarik yang ditemukan dalam industri e-commerce ialah kecintaan masyarakat Indonesia terhadap produk lokal semakin meningkat. Hal ini terlihat dari tingginya angka permintaan masyarakat terhadap produk lokal yaitu sekitar 69,94%,” ujarnya.

Dikatakan, sejalan dengan hal ini, para pelaku e-commerce menunjukkan dukungannya yang luar biasa dengan menyediakan 72,59% produk lokal selama Festival 9.9 Super Shopping Day. Selain itu, survei Indonesia e-commerce Mapping 2018 juga menemukan beberapa fakta menarik seputar Festival 9.9 Super Shopping Day.

“Antara lain, pengguna e-commerce terbanyak tersebar di Jawa (75,77%), Sumatra (13,51%), Sulawesi (3,99%), Kalimantan (3,77%), Bali dan Nusa Tenggara (2, 55%), Gratis ongkos kirim (30,53%) menjadi faktor pendorong utama minat belanja online di Indonesia. Transfer ATM (31%) merupakan metode pembayaran terfavorit untuk transaksi di platform e-commerce,” ungkapnya. [bisnis.com/photo special]